mamikita.com
No Result
View All Result
  • Parenting
  • Bayi dan Anak
  • Kehamilan
  • Gaya Hidup
  • Keluarga
  • Kesehatan
  • Nama Bayi
Thursday, June 1, 2023
  • Parenting
  • Bayi dan Anak
  • Kehamilan
  • Gaya Hidup
  • Keluarga
  • Kesehatan
  • Nama Bayi
No Result
View All Result
mamikita.com
No Result
View All Result
Home Kehamilan

Hukum Muntah saat Puasa Pada Ibu Hamil, Batal atau Tidak?

Icha Arkadewi by Icha Arkadewi
March 27, 2023
in Kehamilan
Muntah saat Puasa Pada Ibu Hamil

Ilustrasi Ibu Hamil Muntah Foto : Canva

Muntah saat puasa pada Ibu hamil bukanlah hal yang jarang terjadi, terutama jika puasa dilakukan pada trimester awal kehamilan yang cenderung menyebabkan mual. Meskipun demikian sebenarnya, ibu hamil memiliki keistimewaan untuk tidak berpuasa selama bulan suci Ramadan dan dapat menggantinya pada waktu yang lebih tepat atau membayar fidyah. Tidak ada paksaan untuk melaksanakan ibadah puasa jika seorang wanita sedang dalam kondisi hamil atau menyusui.

Daftar Isi

  • Hukum Muntah saat Puasa Bagi Ibu Hamil
  • Penyebab Muntah Saat Puasa Pada Ibu Hamil
  • Cara Mengatasi Muntah saat Puasa Pada Ibu Hamil
    • 1. Kurangi Makanan Berlemak saat Sahur
    • 2. Minum Teh Jahe
    • 3. Jangan Tidur Setelah Sahur
    • 4. Istirahat yang Cukup
    • 5. Perbanyak Minum Air Putih

Hukum Muntah saat Puasa Bagi Ibu Hamil

Walaupun dianjurkan untuk membatalkan puasa, bagaimana hukumnya jika ibu hamil muntah saat menjalankan ibadah puasa? dikutip dari dalamislam.com, salah satu hal yang dapat membatalkan ibadah puasa adalah muntah secara disengaja. Namun, Bagi ibu hamil yang melakukan puasa lalu muntah tanpa karena kesengajaan, maka puasanya tidaklah batal. Hal ini tertuang dalam sebuah hadits seperti berikut:

من ذرعه قيء وهو صائم فليس عليه قضاء وإن استقاء فليقض

Artinya : “Barangsiapa yang muntah dengan tidak sengaja dalam keadaan berpuasa, maka tidak ada qadla’ baginya; dan barangsiapa yang muntah dengan sengaja, maka ia harus mengqadla (puasanya)” (HR. Abu Dawud no. 2380, At-Tirmidzi no. 720, Ibnu Majah no. 1676, dan Ahmad 2/498; ini adalah lafadh Abu Dawud. Lihat Shahih Sunan Abu Dawud 2/63).

Muntah biasa terjadi akibat rasa mual terutama pada ibu hamil yang masih dalam trimester awal, Hal ini terjadi karena adanya perubahan hormon pada tubuh ibu hamil

Baca Juga:  Bolehkah Ibu Menyusui Berpuasa, Simak Penjelasanya!

Penyebab Muntah Saat Puasa Pada Ibu Hamil

Muntah saat Puasa Pada Ibu Hamil
Ilustrasi Ibu Hamil Muntah Foto : Canva

Setiap ibu hamil pasti menginginkan untuk menjalani puasa dan kehamilan yang sehat karena dengan menjalankan ibadah dengan benar, hati akan menjadi lebih tenang. Namun, Ada banyak hal yang dapat menyebabkan ibu hamil muntah saat puasa, Berikut diantaranya

  • Kondisi tubuh ibu hamil yang lebih sensitif selama kehamilan.
  • Perubahan hormon pada ibu hamil yang dapat mempengaruhi sistem pencernaan.
  • Rasa lapar dan haus yang dapat meningkat selama puasa.
  • Konsumsi makanan dan minuman yang tidak tepat saat berbuka dan sahur.

Cara Mengatasi Muntah saat Puasa Pada Ibu Hamil

Berpuasa di bulan Ramadan dapat menjadi tantangan bagi ibu hamil, Salah satu masalah yang sering dialami adalah mual dan muntah, Berikut adalah beberapa tips untuk mengatasi muntah saat puasa pada Ibu hamil

1. Kurangi Makanan Berlemak saat Sahur

Makanan berlemak saat sahur akan membuat perut lebih berat untuk mencerna makanan. Selain itu, makanan berlemak juga dapat menyebabkan perut terasa kembung dan banyak gas. Gas tersebut dapat menyebabkan rasa mual hingga muntah. Sebaiknya pilih makanan yang ringan dan mudah dicerna seperti bubur atau roti.

2. Minum Teh Jahe

Minum teh jahe dapat membantu meredakan mual. Sebaiknya minum teh jahe 30 menit setelah makan sahur agar lambung menjadi lebih rileks. Kandungan pada jahe dapat mengurangi rasa mual pada ibu hamil.

3. Jangan Tidur Setelah Sahur

Tidur setelah makan dapat membuat makanan tidak sampai ke lambung dan berbalik ke kerongkongan sehingga menyebabkan rasa mual. Kebiasaan ini juga dapat menyebabkan naiknya asam lambung yang semakin memperparah rasa mual yang timbul. Sebaiknya tidur setidaknya satu jam setelah makan agar lambung dapat bekerja dengan baik.

Baca Juga:  Perbedaan Kontraksi Palsu dan Asli, Ibu Hamil Wajib Tahu

4. Istirahat yang Cukup

Jumlah jam istirahat yang cukup sangat penting bagi ibu hamil yang sedang menyusui. Dengan istirahat yang cukup, maka proses metabolisme tubuh akan tetap berjalan dengan baik dan produksi ASI pun akan tetap lancar. Sebaiknya istirahatlah setidaknya 6 atau 8 jam setiap harinya agar produksi ASI tetap lancar.

5. Perbanyak Minum Air Putih

Perbanyak minum air putih dapat membantu menghindari dehidrasi saat berpuasa. Dehidrasi dapat menyebabkan masalah kesehatan lainnya dan juga dapat mempengaruhi jumlah ASI yang diproduksi. Minumlah setidaknya 8 gelas air putih setiap harinya agar tubuh tetap terhidrasi dengan baik.

Nah, Itulah Hukum muntah saat puasa pada Ibu hamil, Penyebab muntah dan cara mengatasinya, Semoga bermanfaat.

Temukan Artikel Lainya di Google News

Tags: hukum muntah saat puasaIbu Hamilibu hamil muntahkehamilanmuntah saat puasapenyebab muntah saat hamil
ShareTweetSend
Icha Arkadewi

Icha Arkadewi

Call me Icha, Seorang Blogger Aktif, Hobi Menulis dan Menyukai Dunia Parenting

Artikel Terkait

Cara Alami Agar Bayi Cepat Lahir Tanpa Induksi
Kehamilan

5 Cara Alami Agar Bayi Cepat Lahir Tanpa Induksi

May 29, 2023
Risiko Jarak Kehamilan Terlalu Jauh
Kehamilan

Begini Dampak Negatif dan Risiko Jarak Kehamilan Terlalu Jauh

May 22, 2023
manfaat kacang edamame untuk ibu hamil
Kehamilan

5 Manfaat Kacang Edamame untuk Ibu Hamil

May 1, 2023
perlengkapan bayi baru lahir yang harus dibawa ke rumah sakit
Kehamilan

10 Perlengkapan Bayi Baru Lahir yang Harus Dibawa ke Rumah Sakit

April 5, 2023
masa subur setelah haid
Kehamilan

Cara Menghitung Masa Subur Setelah Haid, Untuk Merencanakan Kehamilan

April 4, 2023
usg gratis di puskesmas
Kehamilan

Pemeriksaan USG Gratis di Puskesmas, Begini Prosedur dan Syaratnya

April 4, 2023

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Terpopuler

bolehkah ibu hamil makan pecel sayur

Bolehkah Ibu Hamil Makan Pecel Sayur? Begini Faktanya

March 30, 2023

100 Nama Bayi Laki-laki Jawa Modern 3 Kata dan Artinya

Apakah Ibu Hamil Boleh Ziarah Ke Makam? Begini Mitos dan Faktanya

5 Hal yang Wajib Ditanyakan saat USG Trimester Pertama

Daftar Biaya Melahirkan di Rumah Sakit Jakarta Barat, Terbaru 2023

Kenapa BAB Bayi Encer Berwarna Kuning, Normal atau Tidak?

Download Gratis, Lembar Kerja (Worksheet) untuk Balita

Mengenal Perbedaan PAUD dan TK, Orang Tua Wajib Tahu!

5 Cara Mendidik Anak Agar Sukses di Masa Depan

100 Ide Nama Bayi Laki-laki Islami dalam Al-Qur’an dan Artinya

Terkini

Cara Alami Agar Bayi Cepat Lahir Tanpa Induksi

5 Cara Alami Agar Bayi Cepat Lahir Tanpa Induksi

May 29, 2023
ciri-ciri orang boros

8 Ciri-ciri Orang Boros dalam Mengatur Keuangan

May 25, 2023
Risiko Jarak Kehamilan Terlalu Jauh

Begini Dampak Negatif dan Risiko Jarak Kehamilan Terlalu Jauh

May 22, 2023
20 Kumpuluan Ucapan Hari Pendidikan Nasional 2023 untuk Guru Penuh Makna

20 Kumpuluan Ucapan Hari Pendidikan Nasional 2023 untuk Guru Penuh Makna

May 1, 2023
manfaat kacang edamame untuk ibu hamil

5 Manfaat Kacang Edamame untuk Ibu Hamil

May 1, 2023
Rest Area Tol Transjawa Ramah Anak KM 260B Banjaratma

4 Rest Area Tol Trans Jawa Ramah Anak, Ada Taman Bermain Seru

April 17, 2023
mamikita.com

mamikita.com adalah Situs Parenting terbaik di Indonesia yang menyajikan informasi dan berita seputar parenting, kehamilan, Bayi, tips & trik dan lain sebagainya

Informasi

  • Tentang Kami
  • Hubungi Kami
  • Disclaimer
  • Privacy Policy
  • Terms & Conditions

Copyrights © 2022 mamikita.com. All Rights Reserved

No Result
View All Result
  • Parenting
  • Bayi dan Anak
  • Kehamilan
  • Gaya Hidup
  • Keluarga
  • Kesehatan
  • Nama Bayi

Copyrights © 2022 mamikita.com. All Rights Reserved

Are you sure want to unlock this post?
Unlock left : 0
Are you sure want to cancel subscription?