5 Ide Makanan Sahur Untuk Ibu Hamil, Simple dan Menyehatkan
Kebanyakan ibu hamil memang selalu khawatir dengan apa yang dimakan. Padahal jika memperhatikan ide makanan sahur untuk ibu hamil dan diimbangi dengan menjaga kesehatan, bunda masih bisa berpuasa kok.
Namun, memilih menu sayur tidak hanya sekedar kenyang ya. Akan tetapi bunda harus mempertimbangkan gizi dan nutrisi yang ada didalamnya. Tujuannya agar janin tetap mendapatkan asupan makanan yang sehat walaupun bunda sedang puasa.
5 Ide Makanan Sahur Untuk Ibu Hamil
Agar kesehatan bunda dan janin tetap terjaga, ada baiknya pilihlah menu makanan untuk ibu hamil berikut ini:
1. Nasi Goreng (Beras Merah)
Memasak saat waktu sahur memang tidaklah menyenangkan karena waktunya sangat sedikit.
Nah agar bunda tetap mendapatkan gizi yang cukup, maka cobalah untuk memasak nasi goreng dari beras merah.
Beras merah adalah biji-bijian yang dapat memenuhi kebutuhan kalori. Menariknya bunda dapat mengkonsumsi menu ini tanpa takut masalah berat badan.
2. Sayuran Brokoli
Brokoli memang menjadi alternatif terbaik bagi bunda yang sedang hamil. Pasalnya kandungan asal folat dan kalsium sangat baik bagi pertumbuhan otak janin dan tulang.
Walaupun tidak semua orang suka dengan sayuran ini, akan tetapi khusus ibu hamil sangat wajib mencoba lho. Apalagi olahannya sangat simpel sehingga cocok dijadikan menu saat sahur.
3. Telur dan Gandum
Telur dan gandum adalah perpaduan yang cocok untuk bunda jadikan menu sahur.
Selain menyehatkan, tentu kandungan gandum memiliki tinggi karbohidrat sehingga akan membuat bunda tidak mudah lapar.
4. Daging Sapi Rendah Lemak
Saat masa kehamilan, kebutuhan zat besi sangatlah penting. Nah agar bunda tidak kekurangan zat besi, cobalah untuk memakan daging sapi yang rendah lemak.
Hal ini penting diperhatikan karena jika bunda kekurangan zat besi, maka dapat berdampak buruk bagi kesehatan janin.
Salah satu contoh dampak buruknya adalah mengalami persalinan prematur dan bayi dengan berat badan lahir rendah.
5. Sup Ikan
Jika biasanya sup dicampur dengan ayam atau daging, maka khusus untuk bunda wajib coba menggunakan ikan.
Mengapa harus ikan?, karena ikan memiliki kandungan tinggi protein tetapi rendah lemak jenuh.
Tidak hanya ikan saja, akan tetapi seperti sarden, tuna, dan nila juga memiliki kandungan asam lemak omega 3 yang tinggi. Fungsinya untuk menjaga perkembangan saraf dan janin.
Itulah makanan sahur untuk ibu hamil yang wajib ada. Lebih bagus jika bunda membuat jadwal memasak makanan sehat setiap harinya demi menjaga kesehatan bayi dan bunda.