Hari Ibu merupakan hari yang spesial bagi setiap orang, terutama bagi anak-anak yang ingin menunjukkan rasa terima kasih kepada ibu tercinta. Salah satu cara yang paling populer untuk menunjukkan rasa terima kasih selain memberikan ucapan adalah dengan memberikan kado kepada ibu.

Rekomendasi Kado Hari Ibu Paling Berkesan

Memilih kado untuk ibu mungkin terasa sulit, terutama jika Mams tidak tahu apa yang ibu sukai atau butuhkan. Namun, dengan sedikit pertimbangan dan beberapa inipisrasi ini Mams pasti bisa menemukan kado yang tepat untuk Hari Ibu. Berikut adalah beberapa ide kado yang bisa Mams pertimbangkan:

1. Buket Bunga

Kado Hari Ibu
Ilustrasi Kado Hari Ibu Foto : Canva

Bunga dapat menjadi pilihan yang sederhana namun penuh makna sebagai hadiah untuk hari ibu. Agar tidak monoton, pilihlah buket bunga dengan kombinasi yang beragam. Salah satu pilihan yang tepat adalah bunga anggrek, yang secara filosofi mewakili kecantikan dan kasih sayang seorang ibu. Mams juga dapat memilih bunga lili yang melambangkan kecantikan serta rasa hormat terhadap seseorang. Bunga lily juga diyakini dapat menjadi doa untuk kesehatan dan kebahagiaan yang lestari. Selain itu, ada juga opsi lain seperti bunga matahari, tulip, aster, dan anyelir yang tidak kalah cantik dan penuh makna

2. Perhiasan dan Aksesoris

Jika Mams memiliki anggaran lebih untuk membeli hadiah untuk hari ibu, pertimbangkanlah untuk membelikan perhiasan seperti permata, atau emas. Sosok seorang ibu pasti akan sangat senang, jika Mams memberikannya perhiasan tersebut. Karatnya tidak perlu terlalu besar, karena hadiah sekecil apapun bisa sangat berkesan.

Pilihan perhiasan dan aksesoris yang dapat Mams pilih seperti cincin, kalung, anting, hingga bros. Jika anggaran Mams tidak terlalu besar, Mams juga dapat memilih perhiasan perak atau silver. Sebagai alternatif, aksesoris berbahan titanium juga merupakan pilihan yang cantik dan tidak mudah menghitam.

3. Peralatan Masak

Alat masak seperti teflon, wajan, panci presto, hingga paket sodet dan sutil merupakan pilihan yang menarik untuk dijadikan hadiah untuk hari ibu. Mams dapat memilih alat masak yang berkualitas agar lebih awet dan tahan lama. Selain itu, peralatan memasak di dapur seperti standing mixer, oven listrik, food processor, hingga koleksi stoples dan kotak makan juga dapat dipertimbangkan sebagai opsi lainnya.

4. Album Foto Kenangan

Kado Hari Ibu
Ilustrasi Kado Hari Ibu Foto : Canva

Untuk memberikan sentuhan yang lebih personal dan berharga, Anda dapat menciptakan album foto kenangan yang terdiri dari foto-foto historis, mulai dari masa kecil ibu hingga momen bersama keluarga. Hadiah seperti ini memiliki nilai sentimental yang tinggi karena tidak dapat ditemukan atau dibeli di tempat lain. Anda dapat membuatnya dengan cara mencetak foto atau dengan membuat kolase scrapbook secara manual. Ini pasti akan menjadi kado yang kreatif dan manis untuk hari ibu yang dibuat sendiri!

5.  Liburan Bersama

Liburan bersama ibu merupakan salah satu cara terbaik untuk menghabiskan waktu bersama orang tua yang tercinta. Selain dapat menjadi waktu yang menyenangkan dan menyegarkan, liburan juga dapat memperkuat hubungan keluarga dan membuat momen yang tak terlupakan.

6.  Kue Parcel

Salah satu ide kado yang bisa Anda berikan kepada ibu adalah kue parcel. Kue parcel merupakan kue yang terdiri dari lapisan-lapisan kue yang diisi dengan berbagai macam topping seperti keju, coklat, dan lain-lain. Kue parcel ini sangat cocok diberikan sebagai kado hari ibu karena bentuknya yang unik dan menarik. Selain itu, ibu tentunya akan senang menerima kue parcel karena bisa dinikmati bersama keluarga.

7. Surat Cinta

Meskipun sangat sederhana surat cinta merupakan salah satu kado yang sangat tepat dan berkesan untuk diberikan kepada ibu pada hari ibu. Tulislah surat cinta dalam bentuk ungkapan perasaan yang tulus kepada orang yang kita sayangi. Dengan menuliskan surat cinta, Mams bisa mengungkapkan segala rasa terima kasih, cinta, dan kasih sayang yang Mams miliki kepada seorang ibu.

Nah, Demikian beberapa ide kado sederhana dan berkesan yang bisa menjadi inspirasi untuk di berikan kepada ibu saat perayaan hari ibu

Temukan Artikel Lainya di Google News