4 Rekomendasi Lip Serum untuk Bibir Hitam dan Kering
Bibir merupakan salah satu bagian tubuh yang seringkali terlewatkan untuk dirawat, Pasalnya Jika bibir tidak dirawat dengan baik, bibir dapat mengalami berbagai masalah, Salah satu cara untuk merawat bibir adalah menggunakan Lip Serum untuk bibir hitam dan kering.
Rekomendasi Lip Serum untuk Bibir Hitam Terbaik
Berikut beberapa produk Lip Serum untuk perawatan bibir yang bisa kamu coba untuk membantu mengatasi masalah bibir hitam dan kering.
1. Elsheskin Lip Serum
Elsheskin Lip Serum merupakan produk yang dapat melembapkan sekaligus melembutkan bibir. Lip serum ini mengandung vitamin E serta minyak alpukat yang terbukti efektif dalam menghidrasi bibir. Selain itu, lip serum ini juga dapat membantu mengatasi bibir pecah-pecah dan menggelap.
Harga Elsheskin Lip Serum cukup terjangkau, dengan kemasan isi 10 gram yang dibanderol mulai dari Rp 74 ribuan. Produk ini sangat cocok untuk kamu yang sering menggunakan lipstik setiap hari.
2. Implora Lip Moist Serum
Implora Lip Moist Serum adalah lip serum yang cocok untuk bibir hitam dan kering. Mengandung Camellia Oil, Vitamin E, dan Omega-3, Omega-6, serta Omega-9, lip serum ini membantu menghidrasi dan menghaluskan tekstur bibir yang kering serta pecah-pecah. Kandungannya juga dapat meningkatkan sintesis kolagen sehingga bibir tampak lebih sehat dan bervolume.
Implora Lip Moist Serum dapat memberikan warna alami pada bibir karena dapat berubah warna sesuai suhu tubuh. Produk ini dapat kamu dapatkan dengan harga mulai dari Rp 20 ribuan.
3. The Originote Lip Oil Serum
The Originote Lip Oil Serum adalah lip serum yang mengandung ceramide, vitamin C, dan ekstrak grapefruit. Kandungan ini membantu menjaga kelembapan bibir, membuatnya tetap lembap dan cerah. Dilengkapi dengan UV filter, lip serum ini juga melindungi bibir dari paparan sinar matahari.
The Originote Lip Oil Serum dapat digunakan sebelum atau sesudah mengaplikasikan lipstik. Dapatkan produk ini dengan harga sekitar Rp 36 ribuan.
4. Hanasui Lip Sleeping Serum
Hanasui Lip Sleeping Serum merupakan lip serum yang ideal untuk perawatan bibir di malam hari. Produk ini ringan dan tidak meninggalkan bekas. Mengandung ekstrak strawberry, lip sleeping serum ini melembapkan dan mencerahkan bibir. Gunakan serum ini sebelum tidur dan bersihkan dengan lembut di pagi hari.
Hanasui Lip Sleeping Serum mengandung madu, schizophyllan, macadamia nut butter, dan vitamin E yang membantu merawat bibir kering dan pecah-pecah. Dapatkan produk ini dengan harga mulai dari Rp 20 ribuan.
Cara Menggunakan Lip Serum dengan Benar
Berikut adalah beberapa langkah yang dapat kamu ikuti saat menggunakan lip serum untuk merawat bibir yang hitam dan kering:
- Bersihkan bibir terlebih dahulu dengan air hangat dan lap dengan lembut.
- Oleskan lip serum secara merata ke seluruh permukaan bibir.
- Pijat bibir dengan lembut menggunakan ujung jari, agar serum dapat meresap dengan baik.
- Gunakan lip serum secara teratur, minimal dua kali sehari, pagi dan malam sebelum tidur.
- Hindari menggigit atau menjilat bibir, karena kebiasaan tersebut dapat membuat bibir menjadi lebih kering.
Selain menggunakan Lip serum kamu juga harus mengkonsumsi cukup air putih setiap hari untuk menjaga kelembapan tubuh, termasuk bibir, Hindari merokok karena kebiasaan merokok juga dapat membuat warna bibir menjadi lebih gelap
Nah, Itulah beberapa rekomendasi produk Lip Serum untuk bibir hitam dan kering yang bisa kamu coba, Semoga bermanfaat.