5 Rekomendasi Sekolah TK di Malang Lengkap Dengan Info Fasilitas dan Sitem Pembelajaran
Bunda lagi cari sekolah TK di Malang, tapi bingung dengan banyaknya pilihan? Tenang bun, mamikita.com akan berikan 5 rekomendasi sekolah terbaik untuk bunda jadikan referensi.
Kenapa hanya 6? Karena dari semua rekomendasi sekolah TK di Kota Malang, keenam sekolah ini masuk kategori terbaik lengkap dengan fasilitas dan sistem pengajarannya yang modern.
Rekomendasi Sekolah TK di Malang Terbaik
1. TK Unggulan Al-Ya’lu Kota Malang
TK Al-Ya’lu Malang merupakan sekolahan khusus anak yang dikenal dengan program belajar menyenangkan. Walaupun statusnya “Swasta”, akan tetapi soal kualitas tentu jangan ditanyakan.
Tidak hanya pengetahuan saja, akan tetapi TK Al-Ya’lu Kota Malang juga mendorong kemampuan sosial dan kreativitas anak.
Banyak sekali program unggulan yang tentunya dapat membantu anak tumbuh menjadi lebih baik. Jika bunda penasaran, sekolah ini berada di Jl. Teluk Mandar, Arjosari, Kec. Blimbing, Kota Malang, Jawa Timur.
2. TK Anak Shaleh
TK Anak Shaleh adalah sekolah bernuansa islam yang didirikan oleh pakar pendidikan Muslim di Kota Malang.
Banyak sekali program unggulan lain yang dapat membuat bunda tertarik. Program TK Anak Shaleh meliputi Pendekatan Quantum Teaching dan Belajar, Pendekatan Beyond Center dan Circle Time, Moving Class, dan program menarik lainnya.
Untuk ekstrakulikuler, TK Anak Shaleh memiliki banyak sekali contoh seperti menyanyi, menggambar, tari tradisional, menggambar, pita drum, komputer, dan lain sebagainya.
Banyaknya program unggulan inilah yang menjadikan TK Anak Shaleh sebagai salah satu sekolah anak terbaik di Kota Malang.
Untuk mendapat informasi pendaftaran atau program belajar, bunda bisa langsung datang ke TK Anak Shaleh yang beralamat di Mojolangu, Kec. Lowokwaru, Kota Malang.
3. TK Negeri Pembina 1 Malang
Tk Negeri Pembina 1 Malang adalah salah satu sekolah yang menggunakan sistem pembelajaran yang fun dan smart.
Tidak hanya fasilitas bermain saja, sekolah ini juga didukung dengan tempat belajar yang nyaman dan memadai.
Lokasinya berada di Jl. Terusan Cikampek No. 10, Penanggungan, Kec. Klojen, Kota Malang. Selain tempatnya strategis, soal kualitas pendidikannya tidak perlu diragukan.
4. TK Islam Sabilillah Malang
TK Islam Sabilillah dikenal dengan sistem semi fullday preschool terbaik di Kota Malang. Alasan bunda harus mendaftarkan si kecil ke TK ini adalah karena ada banyak program unggulan yang tentunya berpegang tegung pada syariat Islam.
Dimana dengan banyaknya program yang dimiliki TK Islam Sabilillah, anak bisa jadi pribadi yang berkomitmen keislaman, kebangsaan, dan kecendekiaan.
Untuk lokasinya, TK Islam Sabilillah Malang berada di kawasan Kampus 1 LPJ Sabilillah atau masih satu lokasi dengan SD Islam Sabilillah Malang, atau di Jl. A. YANI No. 15, Blimbing, Kec Blimbing, Kota Malang.
5. TK Negeri Pembina Bululawang
Terakhir ada TK Negeri Pembina Bululawang yang beralamat di Jl. Suropati Raya, Bululawang, Kec. Bululawang, Kabupaten Malang.
Telah mendapat akreditasi A, sekolah ini memiliki sistem pembelajaran terbaik serta fasilitas yang sangat membantu kegiatan belajar anak.
Selain itu, lingkungan sekolahnya juga nyaman dan aman untuk si kecil dengan tenaga pendidik yang kompeten di bidangnya.