Ada banyak merek shampo untuk rambut rontok ibu menyusui dipasaran, Namun tidak semua shampo cocok untuk ibu hamil dan menyusi.

Rambut rontok adalah salah satu masalah yang sering dialami oleh ibu menyusui. Hal ini disebabkan oleh perubahan hormon yang terjadi setelah melahirkan.

Rambut yang sebelumnya tebal dan berkilau menjadi tipis dan mudah rontok. Tentu saja, hal ini dapat menurunkan rasa percaya diri dan kenyamanan ibu menyusui.

Untuk mengatasi masalah rambut rontok, salah satu cara yang dapat dilakukan adalah memilih shampo yang tepat.

Shampo yang baik untuk rambut rontok ibu menyusui adalah shampo yang dapat memberikan nutrisi, kelembapan, dan perlindungan untuk rambut dan kulit kepala.

Selain itu, shampo juga harus aman dan tidak mengandung bahan-bahan berbahaya yang dapat berpengaruh pada kesehatan ibu dan bayi.

Merek Shampo untuk Rambut Rontok Ibu Menyusui

Berikut beberapa merek shampo untuk rambut rontok ibu menyusui yang aman

1. L’OREAL Paris Fall Repair 3X Anti-Hair Fall Shampoo

L’OREAL Paris Fall Repair 3X
L’OREAL Paris Fall Repair 3X

Shampo ini diklaim dapat mengurangi rambut rontok hingga 97% dengan memberikan tiga aksi untuk perawatan rambut rontok, yaitu memelihara akar rambut, memperbaiki serat rambut, dan membuatnya tumbuh lebih kuat.

Shampo ini mengandung asam amino esensial arginine yang bermanfaat untuk menutrisi kulit kepala dan melancarkan sirkulasi darah. Formulanya juga sesuai dengan cuaca dan kondisi rambut orang Indonesia.

2. TRESemmé Anti Hair Fall Shampoo

TRESemmé Anti Hair Fall Shampoo
TRESemmé Anti Hair Fall Shampoo

Shampo ini menggunakan teknologi keratin yang diformulasikan untuk rambut wanita yang mudah kaku dan rusak.

Shampo ini dapat memperkuat akar dan batang rambut, serta mencegah rontok yang diakibatkan oleh kerusakan rambut.

Bunda dapat menggunakannya secara teratur untuk rambut yang lebih panjang dan kuat. Shampo ini juga dilengkapi dengan teknologi micro-bubble yang dapat melindungi rambut dari polusi dan partikel debu mikroskopik, sebagai salah satu penyebab kerontokan.

3. Natur Natural Extract Shampoo with Ginseng Extract

Natur Natural Extract Shampoo with Ginseng Extract
Natur Natural Extract Shampoo with Ginseng Extract

Natur adalah merek perawatan rambut berbahan alami asal Indonesia yang telah mendapatkan penghargaan Top Brand Award.

Dengan ekstrak ginseng, shampo ini dapat memperbaiki tekstur akar dan batang rambut yang rusak. Selain vitamin dan mineral, Natur juga memiliki kandungan bioaktif yang berguna untuk melembapkan dan melancarkan peredaran darah di kulit kepala.

Bunda dapat menggunakannya setiap hari untuk rambut yang sehat dan berkilau.

4. Pantene Hair Fall Control

Pantene Hair Fall Control
Pantene Hair Fall Control

Pantene merupakan salah satu merek perawatan rambut terlaris di Indonesia. Shampo ini mampu menjaga rambut Bunda tetap sehat sepanjang hari.

Formulanya menjadikan batang rambut kokoh dan berkilau, memperbaiki rambut bercabang dan patah, serta membuatnya bertahan dari kerontokan.

Shampo ini juga mengandung pro-vitamin B5 yang dapat menembus ke dalam rambut dan memberikan nutrisi dari dalam.

5. Dove Total Hair Fall Treatment

Dove Total Hair Fall Treatment
Dove Total Hair Fall Treatment

Shampo ini memiliki kandungan trichazole yang dapat menutrisi akar rambut, serta menguatkan akar sekaligus batang rambut hingga ke ujungnya.

Shampo ini juga dapat membantu mengurangi kerusakan rambut akibat penggunaan alat styling, pewarnaan, atau sinar matahari. Shampo ini cocok untuk rambut yang lemah dan mudah patah.

6. Sebamed Anti-Hairloss Shampoo

Sebamed Anti-Hairloss Shampoo
Sebamed Anti-Hairloss Shampoo

Shampo ini dapat membantu mencegah kerontokan rambut dengan cara meningkatkan sirkulasi darah di kepala.

Shampo ini juga bebas kandungan alkali yang dapat mempertahankan tingkat pH kulit kepala yang melindungi kulit kepala dari infeksi jamur.

Shampo ini juga mengandung ekstrak peptida gandum yang dapat merangsang pertumbuhan rambut baru.

7. Mama’s Choice Treatment Shampoo

Mama’s Choice Treatment Shampoo
Mama’s Choice Treatment Shampoo

Shampo ini merupakan shampo yang dapat mengurangi rambut rontok selama kehamilan dan menyusui.

Shampo ini diperkaya dengan bahan alami yang aman, halal, dan natural, seperti ekstrak lidah buaya, minyak kelapa, dan minyak zaitun.

Shampo ini dapat memberikan nutrisi terbaik untuk rambut dan kulit kepala, serta menjaga kelembaban dan kebersihannya.

8. Erhair Hairgrow Shampoo

Erhair Hairgrow Shampoo
Erhair Hairgrow Shampoo

Shampo ini diformulasikan oleh dermatologi, untuk mengatasi rambut rontok serta menumbuhkan rambut baru.

Shampo ini mengandung ekstrak cucurbita pepo seed, ekstrak ginseng, dan niacinamide yang berfungsi melancarkan mikrosirkulasi darah pada kulit kepala serta mengoptimalkan penyerapan nutrisi vitamin dan mineral, sehingga efektif merangsang pertumbuhan rambut baru sekaligus memperbaiki kualitas rambut.

9. The Body Shop Banana Truly Nourishing Shampoo

The Body Shop Banana Truly Nourishing Shampoo
The Body Shop Banana Truly Nourishing Shampoo

Shampo ini terbuat dari bahan-bahan alami yang ramah lingkungan, seperti pisang organik dari Ekuador, minyak kelapa dari Samoa, dan madu dari Ethiopia.

Shampo ini dapat membersihkan, melembutkan, dan memberikan aroma segar pada rambut Bunda.

Shampo ini juga dapat mengembalikan kelembaban dan kilau rambut yang kering dan rusak.

10. Innisfree Green Tea Mint Fresh Shampoo

Innisfree Green Tea Mint Fresh Shampoo
Innisfree Green Tea Mint Fresh Shampoo

Shampo ini mengandung ekstrak teh hijau organik dari Pulau Jeju, Korea Selatan, yang kaya akan antioksidan dan dapat melindungi rambut dari radikal bebas.

Shampo ini juga mengandung mint yang dapat memberikan sensasi dingin dan menyegarkan pada kulit kepala. Shampo ini dapat membersihkan rambut dan kulit kepala dari kotoran, minyak, dan ketombe, serta mencegah rambut rontok.

Itulah beberapa merek shampo untuk rambut rontok ibu menyusui. Semoag bermanfaat ya Bunda