Bayi Lahir Di Tengah Pemilu 2024, Langsung Diberi Nama Prabowo Gibran
Selain dipenuhi dengan unggahan momen nyoblos, publik juga dibuat trenyuh dengan momen bayi lahir di tengah pemilu 14 Februari 2024 lalu. Oleh kedua orang tuanya, bayi tersebut kemudian dinamakan Prabowo Gibran.
Fakta Dibalik Lahirnya Bayi di Tengah Pemilu 2024
Viralnya bayi yang lahir pada momen pemilu tersebut pertama kali diunggah oleh akun TikTok dengan username @rikayana1992.
Pada laman TikToknya, perempuan tersebut membagikan momen bahagian seorang ibu melahirkan bayi laki-laki yang diberi nama M Prabowo Gibran.
Nama tersebut terinspirasi dari nama bakal calon presiden nomor urut 02 yaitu Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.
Setelah viral, banyak warganet uang mulai mencari tahu tentang asal-usul dari bayi dan ibu yang melahirkan tersebut.
Dan menurut sumber yang bersangkutan, bayi tersebut berasal dari Sumatera Selatan tepatnya Desa Celikah, Kabupaten Oki, Kota Kayu Agung. Ia lahir pada pukul 08.40 waktu setempat dengan berat berat 4,2 kg dan tinggi 50 cm dengan proses persalinan normal.
Atas unggahan tersebut, warganet banyak yang memberikan ucapan selamat dan mendoakan M. Prabowo Gibran jadi anak soleh, sehat dan berguna bagi nusa dan bangsa.