Rekomendasi Merk Vitamin Ibu Hamil Yang Bagus Dan Harganya
Ada beberapa pilihan vitamin ibu hamil yang bagus dan harganya. Vitamin ini dapat membantu memenuhi nutrisi yang dibutuhkan oleh bumil serta janin. Sehingga kebutuhan vitamin ini sangat diperlukan.
Ibu bisa mengkonsumsi vitamin ibu hamil sebelum merencanakan kehamilan. Hal tersebut bertujuan agar dapat memberikan nutrisi tambahan selama kehamilan. Berguna untuk mendukung tumbuh kembang janin yang sehat dan kuat.
Kebutuhan vitamin ini harus dipahami ibu hamil mengenai kandungan di dalamnya. Usahakan untuk membeli vitamin yang memiliki kandungan asam folat dan zat besi. Hal ini guna mencegah terjadinya cacat pada janin.
Lalu apa saja vitamin yang baik dikonsumsi oleh ibu hamil? Serta berapa harga vitamin yang bagus untuk ibu hamil.
Vitamin Ibu Hamil Yang Bagus Dan Harganya
Untuk memenuhi kebutuhan ibu hamil, maka bisa dibantu dengan konsumsi vitamin. Berikut ini beberapa merk vitamin yang baik untuk bumi. Apa saja itu? Langsung simak artikel di bawah ini.
1. Promavit
Salah satu vitamin yang bisa dikonsumsi oleh ibu hamil adalah promavit. Vitamin ini mampu mendukung tumbuh kembang janin dalam kandungan. Ada beberapa nutrisi yang terkandung di dalamnya.
Mulai dari vitamin A, D3, B12, dan Vitamin B6, asam lemak omega-3,minyak ikan tuna, DHA, EPA, asam folat, kalsium karbonat dan magnesium karbonat. Bahan-bahan tersebut sangat baik dikonsumsi untuk membantu tumbuh kembang janin.
Untuk dosis penggunaannya cukup konsumsi sebanyak 2 kapsul setiap harinya. Untuk harganya sendiri berkisar Rp50.000 per strip.
2. Prolacta For Mother
Suplemen kapsul dari minyak ikan ini sangat baik untuk menunjang perkembangan otak janin. Sehingga sangat baik untuk membantu otak janin supaya menjadi lebih cerdas. Beberapa kandungan yang ada di dalamnya, seperti DHA, EPA dan Vitamin E.
Kapsul ini sangat baik dikonsumsi oleh ibu hamil. Sebaiknya konsumsi dengan dosis penggunaan 1 kapsul setiap harinya. Jangan terlalu kebanyakan karena yang terlalu berlebihan itu tidak baik untuk ibu dan bayi.
Untuk harga sendiri, memiliki rentang kisaran Rp66.100 per stripnya. Bisa cari di apotek terdekat rumah bunda.
3. Folavit 400 Mcg
Folavit adalah salah satu vitamin yang bisa digunakan untuk ibu hamil. Vitamin membantu mengatasi anemia atau kekurangan sel darah merah pada ibu hamil. Anemia dapat berpengaruh buruk kepada ibu hamil dan janin.
Sehingga bumil wajib menjaga kesehatan utamanya sel-sel dalam tubuh. Untuk mencegah terjadinya gangguan kehamilan. Untuk harga Folavit 400 mcg ini memiliki kisaran Rp12.600-Rp13.300.
4. Blackmores I-Folic
Siapa yang tidak kenal vitamin satu ini. Vitamin ini mengandung yodium dan tinggi asam folat. Berguna untuk membantu memenuhi nutrisi selama kehamilan. Yodium dan asam folat ini sangat bermanfaat untuk membantu perkembangan otak.
Selain itu yodium sangat bermanfaat untuk membantu penglihatan dan pendengaran si kecil. Asam folat juga mampu membantu perkembangan janin dalam kandungan. Supaya janin tidak terlahir cacat.
Untuk penggunaan Blackmores I-Folic ini sebanyak 1 kapsul setiap harinya. Kisaran harga Blackmores ini sekitar Rp114.000-Rp116.500 per botolnya.
5. Folamil Genio
Selanjutnya ada suplemen yang mengandung multivitamin dan mineral untuk dapat membantu memenuhi kebutuhan nutrisi selama kehamilan. Sehingga vitamin ini sangat cocok dikonsumsi oleh ibu hamil Dalam satu kapsul karena mengandung asam folat, vitamin B1, B2, B6 dam D3.
Setelahnyaa da biotin, betakaroten, nicotanamide, tembaga dan DHA. Untuk konsumsi harian, sebaiknya konsumsi 1 kapsul saja perharinya setelah makan. Memiliki rentang harga sekitar Rp154.80-Rp159.900 saja.
6. Nutrimax Vitamin D3 1000 IU
Betapa pentingnya asupan vitamin D selama masa kehamilan. Vitamin D ini sangat diperlukan oleh ibu untuk bertugas mengatur jumlah kalsium dan fosfat dalam tubuh. Sebab keduanya sangat dibutuhkan oleh janin dalam proses masa pertumbuhannya.
Suplemen ini membantu ibu hamil untuk memenuhi kebutuhan Vitamin D3. Vitamin tersebut juga sangat penting dan dibutuhkan oleh ibu hamil dan menyusui serta lansia. Untuk kisaran harganya adalah Rp140.700 per botolnya.
7. Folavicap
Selanjutnya ada vitamin asam folat, yang baik untuk pertumbuhan janin supaya tidak cacat. Terdiri dari asam folat serta vitamin B9 yang membantu menunjang perkembangan otak janin. Folavicap juga sangat membantu mengurangi risiko anemia dan rasa lemas yang sering terjadi selama kehamilan.
Ibu bisa konsumsi suplemen tersebut baik diminum tanpa makanan atau sebaliknya. Per stripnya bisa dihargai kisaran Rp12.000-Rp15.000 ribu saja.
Itulah tadi beberapa pilihan mrek vitamin ibu hamil yang bagus dan harganya. Ketika ibu hamil memang memiliki kurang akan beberapa vitamin. Ada baiknya konsumsi tambahan vitamin supaya tumbuh kembang janin baik dan tidak terganggu.