5 Manfaat Apel Untuk Ibu Hamil Yang Menyehatkan Dan Cegah Cacat Lahir Pada Janin
Nyatanya manfaat apel untuk ibu hamil memang tidaklah bohong. Bunda dapat merasakan khasiatnya jika mengkonsumsi buah apel dengan cara yang baik dan benar.
Pada dasarnya masa kehamilan adalah masa yang ditunggu-tunggu. Karena itulah ketika orang tua diberikan keturunan, pasti akan berusaha menjaga sebaik mungkin.
Salah satu cara menjaga kesehatan janin dan bunda adalah memperhatikan pola makan. Hal ini tentu akan berpengaruh terhadap kesehatan bunda dan janin.
Perlu bunda ketahui kalau apel adalah salah satu buah yang memiliki banyak kandungan nutrisi. Tidak hanya itu, tetapi juga mengandung antioksidan untuk tubuh.
5 Manfaat Apel Untuk Ibu Hamil
Karena khasiat apel ini terbukti sangat membantu kesehatan ibu hamil, berikut manfaat apel untuk ibu hamil yang wajib bunda ketahui.
1. Menjaga Kekebalan Tubuh
Selain kaya akan serat, manfaat apel untuk ibu hamil adalah meningkatkan dan menjaga kekebalan tubuh. Hal ini dikarenakan apel memiliki kandungan vitamin C.
Vitamin C akan membantu menghasilkan sel darah putih yang berguna sebagai pelindung. Meski baik untuk ibu hamil, buah ini jangan dikonsumsi berlebihan ya.
Menurut dr. Dyah Novita Anggraini, berlebihan dalam mengkonsumsi apel justru berbahaya bagi ibu hamil. “Jika berlebihan, justru akan menyebabkan perut kembung dan gula darah meningkat. Ini disebabkan kandungan karbohidrat pada apel cenderung tinggi,” jelasnya.
2. Menjaga Kesehatan Usus
Manfaat lain yang tidak kalah penting dari buah apel adalah menjaga kesehatan usus. Menurut American Chemical Society, khasiat tersebut berasal dari serat larut dalam apel.
Serat yang dimaksud adalah pektin yang berperan sebagai probiotik. Artinya pektin bisa membantu meningkatkan fungsi bakteri yang ada di dalam usus.
Selain itu, apel juga dapat membantu merangsang metabolisme tubuh dan meningkatkan jumlah bakteri baik. Tentu saja ini akan membantu area pencernaan.
3. Meredakan Mual
Saat memasuki masa kehamilan memang gejala mual atau muntah sering terjadi. Nah, bunda bisa memakan apel guna mengurangi rasa mual yang keseringan.
Hal ini bisa terjadi karena berkat kandungan serat pada apel. Soalnya, serat mampu memperlambat proses pencernaan sehingga bunda tidak akan sering mual lagi.
Akan tetapi perlu diperhatikan, bunda harus mengkonsumsi secukupnya saja ya. Jangan sampai berlebihan agar khasiat yang didapat mampu bekerja dengan baik.
4. Mengurangi Cacat Lahir
Jika bunda tidak ingin anaknya mengalami cacat lahir, maka bisa saja mengurangi risiko ini dengan cara mengkonsumsi apel secukupnya. Pastikan untuk tidak berlebihan.
Buah apel memiliki kandungan asam folat yang membantu memenuhi kebutuhan bunda. Nutrisi ini nyatanya dapat berperan penting untuk mengurangi cacat air.
Ibu hamil tentu tidak ingin anaknya mengalami cacat lahir. Untungnya, bunda bisa mengurangi risiko cacat lahir pada bayi dengan mengkonsumsi apel sewajarnya.
5. Mengurangi Gejala Stroke
Bunda yang sedang hamil bisa berisiko terkena stroke. Hal ini dikarenakan pembuluh darah pada bumil bisa rusak saat proses persalinan.
Menurut riset yang dipublikasikan European Journal of Clinical Nutrition, asupan apel normal bisa menurunkan gejala stroke trombotik.
Stroke trombotik adalah sejenis stroke yang terjadi karena pembuluh darah arteri memasok darah ke otak tersumbat oleh gumpalan darah.
Salah satu untuk mengurangi risiko terkena stroke adalah apel. Apel memiliki khasiat beta-karoten, vitamin E, dan vitamin C.
Itulah 5 manfaat apel untuk ibu hamil yang bisa mulai dicoba. Buah apel ini bisa memberikan khasiat yang baik asalkan jangan dikonsumsi secara berlebihan ya.